PWI Jaya Siap Gelar Fun Bike, Kejuaraan Tinju Terbuka dan MHT Award 2025

- Jurnalis

Rabu, 9 April 2025 - 21:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RepublikeXpose. com =

JAKARTA—Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi DKI Jakarta (PWI Jaya), Kesit Budi Handoyo, mengutarakan keyakinannya jika penyelenggaraan Anugerah Jurnalistik Muhammad Hoesni Thamrin 2025 akan berjalan baik. “InsyaAllah sukses seperti tahun-tahun sebelumnya,” ujar Kesit B Handoyo, Rabu (9/4).

Kesit juga meyakini karya-karya yang dipresentasikan pada tujuh kategori perlombaan MHT Award 2025 ini tidak kalah kualitasnya dari sebelumnya. Dia mengingatkan, masih ada waktu untuk meramu karya-karya terbaik, yakni hingga batas akhir pemuatan atau tayang di berbagai platform media pada 31 Mei 2025.

“Seluruh materi perlombaan harus yang dimuat atau tayang di berbagai platform media itu antara 1 Juni 2024 hingga 31 Mei 2025,” ungkap Kesit.

Anugerah Jurnalistik Muhammad Hoesni Thamrin, dikenal juga sebagai MHT Award, adalah kolaborasi PWI Jaya dengan Dinas Komunikasi, Statistik dan Informatika (Diskominfo) Pemprov DKI Jakarta.

Diskominfotik Pemprov DKI Jakarta mendukung penuh hadiah untuk pemenang di tujuh kategori yang dilombakan. Acara puncak MHT Award juga selalu digelar di Balai Agung Pemprov DKI Jakarta atau di Ruang Pola, di lantai tiga gedung utama Pemprov DKI Jakarta.

Tujuh kategori perlombaan terkait dinamika pembangunan Jakarta adalah karya jurnalistik teks (pemberitaan), tajuk rencana, infografis, foto, video tv streaming, video tv terestrial, dan audio radio.

PWI Jaya mencatat rekor peserta saat MHT Award ke-50 tahun 2024. Penyelenggaraan setengah abad MHT mendatangkan lebih dari 700 karya pada tujuh kategori tersebut. Setelah melewati serangkaian penilaian dari tim juri, ditetapkan tujuh pemenang utama dan dua nominee dari masing-masing kategori.

Proses penilaian oleh tim juri yang diketuai Dr.Bagus Sudarmanto akan dilakukan secara bertahap setelah seluruh karya yang dilombakan terhimpun. Saat ini tim prajuri terus menghimpun seluruh materi perlombaan baik yang tayang di media cetak, online, serta televisi dan radio.

Baca Juga:  Semangat Perjuangan Amankan Batas NKRI, Dansatgas Yonif 126/KC Laksanakan Patroli Patok Di Perbatasan RI-PNG

Acara puncak MHT Award 2025, berupa pemberian hadian dan plakat kepada tujuh pemenang utama dan 14 nominee, direncanakan digelar Agustus mendatang.

Selain MHT Award, PWI Jaya juga sedang mempersiapkan beberapa event lain, antara lain Fun Bike (sepeda santai) dari Monas ke Ancol pada 27 April, dan Kejuaraan Tinju Terbuka Kadet dan Remaja, yang direncanakan 19-21 Juni di GOR Ragunan, Jaksel.

“Kegiatan fun bike atau sepeda santai menjadi kerja bersama teman-teman di Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) dan teman-teman di Kelompok Kerja (Pokja) Wali Kota di lima wilayah. Kita mengharapkan partisipasi aktiv dari Wali Kota dan perangkat Pemkot di lima wilaysh ibu kota,” urai Kesit, pengamat dan komentator sepak bola nasional itu.

“Kejuaraan Tinju Terbuka Kadet dan Remaja ini kolaborasi kita dengan Pengprov Pertina DKI Jakarta, sebagai bagian dari upaya peningkatan program pembinaan petinju muda,” ujar Kesit.

Willi / Red

Berita Terkait

PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta
Warga Berterima Kasih Kepada Kapolres Priok, Penuhi Janji Berikan Bantuan CCTV, Cegah Gangguan Kamtibmas
Bupati Humbang Hasundutan Launching KDMP Dolok Margu Lintongnihuta.
Bukan Hanya dihapus, Seret Juga Jokowi, Airlangga Hartarto , Aguan dan Anthony Salim ke Penjara dalam Dugaan Korupsi Proyek PIK – 2
Bupati Humbang Hasundutan di UNITA:Wisuda Bukan Akhir Perjuangan
Brimob Polda Metro Jaya Turut Berikan Pelayanan pada Aksi Bela Palestina di Sekitar Monas Jakarta Pusat
Piala Dansat Brimob, Kontes Batu Nusantara di Cipinang Jadi Wadah Kebersamaan Brimob dan Masyarakat
Dukung Kreativitas Generasi Muda, Brimob Polda Metro Jaya Pastikan Keamanan Pentas Carasel Monstazia SMA 68
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 21:08 WIB

PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Warga Berterima Kasih Kepada Kapolres Priok, Penuhi Janji Berikan Bantuan CCTV, Cegah Gangguan Kamtibmas

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:25 WIB

Bupati Humbang Hasundutan Launching KDMP Dolok Margu Lintongnihuta.

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:22 WIB

Bukan Hanya dihapus, Seret Juga Jokowi, Airlangga Hartarto , Aguan dan Anthony Salim ke Penjara dalam Dugaan Korupsi Proyek PIK – 2

Minggu, 12 Oktober 2025 - 17:19 WIB

Bupati Humbang Hasundutan di UNITA:Wisuda Bukan Akhir Perjuangan

Berita Terbaru