Hendak Perang Sarung di 2 Lokasi Berbeda, Polres Semarang Amankan Belasan Remaja.

- Jurnalis

Rabu, 5 Maret 2025 - 08:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Investigasi bhayangkara com =

SEMARANG // _Polda Jateng.
Diduga hendak melakukan perang sarung disaat menjelang Sahur dibulan Ramadhan, belasan remaja diamankan Polres Semarang di 2 lokasi berbeda pada Selasa dini hari 4 Maret 2025.

Hal ini disampaikan langsung Kapolres Semarang AKBP Ratna Quratul Ainy SIK. MSi., saat memberikan arahan langsung kepada puluhan remaja di Mapolres Semarang pada Selasa malam.

Didampingi Wakapolres Kompol Erwin Chan Siregar SH. SIK. MH., dan Kasat Reskrim AKP M. Aditya Perdana STK, SIK., Kapolres Semarang menyampaikan bahwa kejadian terjadi di wilayah Kec. Sumowono dan Kec. Ungaran di waktu hampir bersamaan.

“2 kejadian terjadi sekitar pukul 01.30 Wib. Untuk diwilayah Sumowono, Polsek Sumowono mengamankan 4 orang. Sedangkan di wilayah Ungaran, Polsek Ungaran mengamankan 15 orang remaja.” Ungkapnya.

Pihaknya juga menyampaikan bahwa tidak ada senjata tajam, maupun sarung yang berisikan benda tumpul saat diamankan oleh jajaran Polres Semarang.

Dari keterangan yang dihimpun, para remaja yang diketahui berusia 13 tahun hingga 16 tahun dan masih duduk di bangku sekolah menengah pertama hingga menengah atas ini, melakukan kegiatan perang sarung karena alasan iseng di saat menunggu waktu Sahur.

“Alasan mereka melakukan ini karena iseng, dan ajakan dari teman temannya untuk melakukan perang sarung.” Tambahnya.

Selanjutnya AKBP Ratna juga menyampaikan kepada para remaja akan dilakukan pembinaan, dengan disaksikan oleh para orang tua yang juga hadir di Mapolres Semarang.

Pihaknya berkomitmen bersama masyarakat Kab. Semarang, untuk bersama sama mencegah terjadinya perilaku menyimpang pada remaja salah satunya perang sarung.

“Kami apresiasi kepedulian warga, peran Bhabinkamtibmas dan patroli Polsek jajaran. Dimana saat warga mengetahui maupun mencurigai adanya kelompok remaja yang berkumpul tanpa tujuan, langsung menginformasikan kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek terdekat. Serta peran Patroli sebagai langkah antisipasi terjadinya tindakan remaja yang mengganggu kamtibmas.” Tegasnya.

Baca Juga:  HUT ke-80 TNI, Generasi Penerus Pererat Tali Silaturahmi dengan Sesepuh TNI

Kaswi/red

Berita Terkait

Musyawarah Guru Mata Pelajaran Prakarya (MGMP) Provinsi DKI Jakarta Gelar Lomba Prakarya (GELORA).
Satu Unit Rumah Tempat Usaha Laundry Hangus Terbakar di Kelurahan Kapuk Jakarta Barat
Generasi Anti Narkotika Nasional ( GANN ) Laksanakan Pelantikan Pengurus DPC dan PAC Jakarta Barat Masa Bakti , 2025 – 2028;
Perkuat Pelayanan Kesehatan, Bupati Humbang Hasundutan Rapat Bersama Dengan Kepala UPT Puskesmas. 
Perampasan Tanah Jusuf Kalla, Publik Jadi Teringat Kasus Charlie Chandra , SK Budiardjo dan Nurlela
Walikota Jakarta Barat Uus Kuswanto meminta Prakarsa Warga Korwil Jakarta Barat terus Mengembangkan Diri dan Berbuat Banyak untuk Masyarakat
Menjawab Tantangan Zaman: Relevansi PMII di Era Modern dan Strategi Kebangkitan di Universitas Gunadarma
Forkopimda Sambut Kedatangan Kajari Humbang Hasundutan Donald Togi Joshua Situmorang SH.
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 16:55 WIB

Musyawarah Guru Mata Pelajaran Prakarya (MGMP) Provinsi DKI Jakarta Gelar Lomba Prakarya (GELORA).

Sabtu, 8 November 2025 - 12:55 WIB

Satu Unit Rumah Tempat Usaha Laundry Hangus Terbakar di Kelurahan Kapuk Jakarta Barat

Sabtu, 8 November 2025 - 08:37 WIB

Generasi Anti Narkotika Nasional ( GANN ) Laksanakan Pelantikan Pengurus DPC dan PAC Jakarta Barat Masa Bakti , 2025 – 2028;

Jumat, 7 November 2025 - 16:19 WIB

Perkuat Pelayanan Kesehatan, Bupati Humbang Hasundutan Rapat Bersama Dengan Kepala UPT Puskesmas. 

Jumat, 7 November 2025 - 14:21 WIB

Perampasan Tanah Jusuf Kalla, Publik Jadi Teringat Kasus Charlie Chandra , SK Budiardjo dan Nurlela

Berita Terbaru