DPC Projo TTS Menggelar Rapat Konsolidasi Untuk Pemenangan Prabowo-Gibran

RepublikeXpose – TTS

Dewan Pimpinan Cabang Projo Kabupaten Timor Tengah Selatan (DPC Projo TTS), menggelar rapat konsolidasi untuk kerja pemenangan Prabowo-Gibran. Kegiatan tersebut berlangsung di sekretariat Projo TTS, Minggu (28/1/2024).

Ketua DPC Projo TTS, Lando Kase, mengatakan bahwa rapat konsolidasi tersebut dalam rangka mematangkan rencana kerja pemenangan bagi kemenangan Prabowo-Gibran di TTS. Kami akan melakukan chanvassing di berbagai titik kecamatan dan desa untuk memperluas dukungan bagi Prabowo-Gibran.

“Kegiatan hari ini merupakan agenda konsolidasi Projo TTS. Kami mematangkan strategi dan taktik kerja kampanye untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Kabupaten ini. Salah satu langkah yang akan kami tempuh adalah canvassing, yakni secara door to door relawan Projo TTS akan akan membagikan Alat Peraga Kampanye (APK) kepada masyarakat. Dengan langkah ini kami yakin akan memperluas dukungan bagi Prabowo-Gibran,” ungkap Lando dengan optimis.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Ketua Penasehat Projo TTS, Wanandi Kabu juga mengatakan bahwa TTS merupakan salah satu basis terbesar dalam pemilu. Masyarakat TTS adalah pendukung kuat Prabowo-Gibran, jadi kami yakin Prabowo-Gibran akan memenangkan suara mayoritas dalam pemilu nanti.

“TTS merupakan basis terbesar di Pulau Timor yang saat ini posisi dukungan politik ada di pihak Prabowo-Gibran. Kami yakin masyarakat TTS juga akan berkomitmen untuk memberikan dukungan mutlak ke Prabowo-Gibran,” pungkas Wanandi Kabu.

(Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *