Perkuat Mental dan Kepribadian Generasi Muda, Satgas Yonarmed 1 Kostrad Latih Taekwondo Siswa SMAN Biloro

- Jurnalis

Senin, 19 September 2022 - 10:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Ambon, RepublikeXpos.com
Dalam rangka membentuk mental kepribadian generasi muda yang tangguh, Satgas Yonarmed 1 Kostrad menagajari seni bela diri taekwondo siswa SMAN Biloro, Kepala Medan, Kab. Buru Selatan, Maluku, Minggu (18/9/2022).
Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas, pelatihan itu diberikan anggota Pos Ramil Air Buaya, yang tergabung dalam Satgas Kodim Maluku Yonarmed 1 Kostrad. Dikatakan Danpos Ramil Air Buaya, Satgas Yonarmed 1 Kostrad terus berupaya membangun jiwa nasionalisme dan patriotisme melalui berbagai cara, salah satunya dengan memberikan pelatihan bela diri kepada anak-anak pelajar. 
Di samping latihan fisik, anak-anak juga mendapatkan pelatihan mental dan kepribadian, sebagai bekal mereka kedepan. “Pelatihan mental dan kepribadian adalah kunci dalam pembangunan karakter anak yang kuat, tangguh yang dilandasi budi pekerti yang luhur. Anak Indonesia adalah masa depan bangsa ini,” ujarnya.
Danpos berharap, latihan ini juga sebagai wahana untuk mencetak bibit-bibit atlet taekwondo muda dimasa yang akan datang dan akan dilaksanakan secara bertahap, bertingkat serta berlanjut.
Hal inipun dirasakan oleh salah satu siswa bernama Rio, yang sangat senang bisa mendapatkan pelatihan seni beladiri taekwondo dari TNI.  “Kami berterima kasih kepada Bapak-bapak Satgas Yonarmed 1 Kostrad yang telah memberikan pelatihan bela diri taekwondo. Kami sangat senang dan antusias untuk mengikuti setiap gerakan-gerakan yang dilatihkan,” ungkap Rio.
Autentikasi : Pen Satgas Yonarmed 1 Kostrad
RE/Red
Baca Juga:  Kegiatan Penyekatan Polsek Bojonggede Dikala PPKM Level 4, di Stasiun Kereta

Berita Terkait

Taruna-Taruni Poltek SSN Paparkan Hasil PKL di Hadapan Bupati Humbang Hasundutan dan BSSN.
Advokat Puguh Kribo Kembali Melakukan Permohonan Gugatan Ke Pengadilan Negeri Tangerang Kelas IA
Reuni dan HUT ke-44 Keluarga Besar Alumni Lido 2, Anjungan Jawa Tengah TMII
“Puteri Remaja Indonesia Pendidikan 2025” Sharon JZ Simbolon Ucapkan Terimakasih Kepada Bupati Humbang Hasundutan
Bupati Humbang Hasundutan Tinjau Pelaksaaan MBG di Lintongnihuta.
Presiden Prabowo Subianto Pasang Badan untuk Whoosh (JOKOWI), Kapan Pasang Badan untuk Rakyat Banten?
William Aditya Sarana Serap Aspirasi Warga RW 014 Cengkareng Timur
Angelica Simatupang Raih Puteri Remaja Indonesia “Best Video Presentasi” 2025.
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 19:28 WIB

Taruna-Taruni Poltek SSN Paparkan Hasil PKL di Hadapan Bupati Humbang Hasundutan dan BSSN.

Rabu, 5 November 2025 - 15:16 WIB

Advokat Puguh Kribo Kembali Melakukan Permohonan Gugatan Ke Pengadilan Negeri Tangerang Kelas IA

Rabu, 5 November 2025 - 15:13 WIB

Reuni dan HUT ke-44 Keluarga Besar Alumni Lido 2, Anjungan Jawa Tengah TMII

Rabu, 5 November 2025 - 08:05 WIB

“Puteri Remaja Indonesia Pendidikan 2025” Sharon JZ Simbolon Ucapkan Terimakasih Kepada Bupati Humbang Hasundutan

Selasa, 4 November 2025 - 17:59 WIB

Bupati Humbang Hasundutan Tinjau Pelaksaaan MBG di Lintongnihuta.

Berita Terbaru