Komandan Korem 051/WKT Memimpin Tradisi Korps dan Sertijab Kepala Seksi Personel Korem 051/WKT

- Jurnalis

Rabu, 8 Juni 2022 - 15:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Cikarang, RepublikeXpose.com
Komandan Korem 051/Wkt Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto, S.E., M.Si.,  memimpin Tradisi Korps dan serah terima jabatan Kepala Seksi Personel (Kasipers) Korem 051/Wkt, dari Kolonel Caj Muhammad Yusuf Nasution, S.Sos., kepada Letkol Arh Priyo Iswahyudi, bertempat di Serambi Kehormatan Prajurit Makorem 051/Wkt, Jl. Niaga RayaKav 1 Jababeka Cikarang Kab.Bekasi, Rabu (8/6/2022).
“Bahwa serah terima jabatan  merupakan salah satu implementasi dari upaya untuk memelihara dan meningkatkan efektivitas dan efisiensi organisasi dalam pelaksanaan tugas pokok. Disinilah kita harus memahami bahwa pergantian pejabat dilingkungan TNI AD dilakukan dengan mengedepankan prinsip-prinsip kepentingan pembinaan satuan dan pembinaan personel. Dari segi kepentingan pembinaan satuan, pergantian pejabat merupakan upaya untuk meningkatkan kinerja satuan agar lebih maju, sekaligus adaptif mengikuti perkembangan yang terjadi. Sedangkan dari sisi pembinaan personel, alih jabatan seperti ini dimaksudkan untuk melengkapi dan memperluas cakrawala dan wawasan bagi pejabat yang bersangkutan, sehingga dapat mengembangkan kemampuan manajerial serta kepemimpinan sejalan dengan pola pembinaan personel dan karier yang berlaku di lingkungan TNI AD pada umumnya dan khususnya di lingkungan Korem 051/Wkt. “ ujar Danrem.


Kolonel Caj Muhammad Yusuf Nasution, S.Sos. menduduki jabatan sebagai Kasubditperslog Sdirum Puskesad. Sebelumnya Letkol Arh Priyo Iswahyudi menjabat Waaspers Kasdam Jaya. Selanjutnya kepada pejabat Kasipers yang baru Letkol Arh Priyo Iswahyudi beserta isteri saya mengucapkan “Selamat datang dan selamat bertugas” segera pelajari tugas pokok dan sesuaikan diri dengan lingkungan kerja satuan, kemudian pelihara dan tingkatkan kinerja yang telah dicapai oleh para pejabat sebelumnya, berikan warna dan suasana baru untuk memotivasi anggota lebih giat melaksanakan tugasnya. Saya yakin dan percaya dengan dilantiknya Letkol Arh Priyo Iswahyudi sebagai Kasipers Korem 051/Wkt maka ke depan akan mampu melaksanakan tugas pokoknya dengan penuh kesungguhan. 
Ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada Kolonel Caj Muhammad Yusuf Nasution, S.Sos beserta isteri yang telah aktif menunjukkan pengabdian di organisasi Persit dan mendampingi suami. selamat bertugas disertai harapan semoga senantiasa mendapatkan keberhasilan dalam melaksanakan tugas. “pungkas alumni Akmil 1992 mengakhiri sambutannya. 
@sumber: penrem 051/Wkt.
RE/Red
Baca Juga:  Muswil X LDII DKI Hasilkan Kepemimpinan Baru, Imam Basori Resmi Jadi Ketua

Berita Terkait

Menjawab Tantangan Zaman: Relevansi PMII di Era Modern dan Strategi Kebangkitan di Universitas Gunadarma
Forkopimda Sambut Kedatangan Kajari Humbang Hasundutan Donald Togi Joshua Situmorang SH.
Taruna-Taruni Poltek SSN Paparkan Hasil PKL di Hadapan Bupati Humbang Hasundutan dan BSSN.
Advokat Puguh Kribo Kembali Melakukan Permohonan Gugatan Ke Pengadilan Negeri Tangerang Kelas IA
Reuni dan HUT ke-44 Keluarga Besar Alumni Lido 2, Anjungan Jawa Tengah TMII
“Puteri Remaja Indonesia Pendidikan 2025” Sharon JZ Simbolon Ucapkan Terimakasih Kepada Bupati Humbang Hasundutan
Bupati Humbang Hasundutan Tinjau Pelaksaaan MBG di Lintongnihuta.
Presiden Prabowo Subianto Pasang Badan untuk Whoosh (JOKOWI), Kapan Pasang Badan untuk Rakyat Banten?
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 21:19 WIB

Menjawab Tantangan Zaman: Relevansi PMII di Era Modern dan Strategi Kebangkitan di Universitas Gunadarma

Kamis, 6 November 2025 - 17:48 WIB

Forkopimda Sambut Kedatangan Kajari Humbang Hasundutan Donald Togi Joshua Situmorang SH.

Rabu, 5 November 2025 - 19:28 WIB

Taruna-Taruni Poltek SSN Paparkan Hasil PKL di Hadapan Bupati Humbang Hasundutan dan BSSN.

Rabu, 5 November 2025 - 15:16 WIB

Advokat Puguh Kribo Kembali Melakukan Permohonan Gugatan Ke Pengadilan Negeri Tangerang Kelas IA

Rabu, 5 November 2025 - 15:13 WIB

Reuni dan HUT ke-44 Keluarga Besar Alumni Lido 2, Anjungan Jawa Tengah TMII

Berita Terbaru