Bahas Pengembangan Organisasi, Kepala Bakamla RI Temui Menteri PANRB

- Jurnalis

Rabu, 1 Juni 2022 - 07:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Jakarta, RepublikeXpose.com
(Bakamla RI/Indonesia Coast Guard). Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia mengadakan pertemuan dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, kemarin. 
 
Kunjungan Kepala Bakamla RI dimaksudkan untuk bersilahturahmi sekaligus mengadakan pembicaraan terkait pengembangan organisasi Bakamla RI dalam mendukung tugas dan fungsi Bakamla RI.
 
Setelah diterbitkannya Peraturan Pemerintah Nomor 13 tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Keamanan Keselamatan dan Penegakan Hukum di Wilayah Perairan Indonesia dan Wilayah Yuridiksi Indonesia, Bakamla RI memiliki tantangan tugas yang besar sebagai koordinator, (1) penyusunan kebijakan nasional bidang Kamla, (2) merencanakan patroli Kamla nasional, (3) integrasi sistem informasi dan (4) melaksanakan monitoring evaluasi penegakan hukum di laut.
 
Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia menambahkan bahwa dengan kompleksitas dan dinamika ancaman yang tinggi dan wilayah laut yang luas, Bakamla membutuhkan sumber daya yang besar sehingga organisasi pun sudah seyogyanya menjadi besar mengikuti tuntutan tugas, fungsi dan kewenangannya. “Oleh karena itu, ijinkan kami untuk mengusulkan konsep pengembangan organisasi Bakamla RI guna mendukung tugas Bakamla RI di masa depan,” pungkas Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia.
 
Menanggapi hal tersebut, Menteri PANRB Tjahjo Kumolo menyambut baik atas konsep pengembangan organisasi Bakamla RI. “Saya kira cepat saja, apa yang diusulkan Bakamla RI sesuai dengan UU,” kata Menteri PANRB Tjahjo Kumolo.
 
“Saya ingin tahun ini selesai semua, koordinasikan dengan Bakamla RI apa saja yang dibutuhkan nantinya,” pungkas Menteri PANRB kepada salah satu stafnya.
 


Kegiatan kunjungan diakhiri dengan pertukaran cenderamata dan foto bersama. 
 
Autentifikasi :
Pranata Humas Ahli Madya Bakamla RI Kolonel Bakamla Dr. Wisnu Pramandita, S. T., M. M., M. Tr. Hanla.
RE/Red
Baca Juga:  Bakamla RI Resmi Tutup Pelatihan ICS

Berita Terkait

Diduga Akibat Kebocoran Gas, Ledakan Guncang Rumah Warga Taman Palem Lestari, Dua Orang Luka, Enam Rumah Terdampak
PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta
Warga Berterima Kasih Kepada Kapolres Priok, Penuhi Janji Berikan Bantuan CCTV, Cegah Gangguan Kamtibmas
Bupati Humbang Hasundutan Launching KDMP Dolok Margu Lintongnihuta.
Bukan Hanya dihapus, Seret Juga Jokowi, Airlangga Hartarto , Aguan dan Anthony Salim ke Penjara dalam Dugaan Korupsi Proyek PIK – 2
Bupati Humbang Hasundutan di UNITA:Wisuda Bukan Akhir Perjuangan
Brimob Polda Metro Jaya Turut Berikan Pelayanan pada Aksi Bela Palestina di Sekitar Monas Jakarta Pusat
Piala Dansat Brimob, Kontes Batu Nusantara di Cipinang Jadi Wadah Kebersamaan Brimob dan Masyarakat
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 12:21 WIB

Diduga Akibat Kebocoran Gas, Ledakan Guncang Rumah Warga Taman Palem Lestari, Dua Orang Luka, Enam Rumah Terdampak

Rabu, 15 Oktober 2025 - 21:08 WIB

PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Warga Berterima Kasih Kepada Kapolres Priok, Penuhi Janji Berikan Bantuan CCTV, Cegah Gangguan Kamtibmas

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:25 WIB

Bupati Humbang Hasundutan Launching KDMP Dolok Margu Lintongnihuta.

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:22 WIB

Bukan Hanya dihapus, Seret Juga Jokowi, Airlangga Hartarto , Aguan dan Anthony Salim ke Penjara dalam Dugaan Korupsi Proyek PIK – 2

Berita Terbaru