Arus Mudik Di Terminal Kalideres Jakarta Barat Meningkat Dari Tahun Sebelumnya Kata Revi Zulkarnaen

- Jurnalis

Selasa, 26 April 2022 - 09:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Jakarta, republikexpose.com
Kepala Terminal Kalideres, Revi Zulkarnaen menyebut jumlah penumpang arus mudik yang ingin pulang ke kampung halaman melalui Terminal Kalideres terus meningkat, jika dibandingkan tahun sebelumnya.
Menurutnya, peningkatan ini terlihat bila dibandingkan selama masa pandemi. Saat ini jumlah penumpang perhari mencapai 100 orang.
“Hari ini bahkan H-7 jumlahnya lebih banyak dari kemarin-kemarin,” kata Revi dalam keterangannya, Senin (25/4).
Adapun penumpang yang berangkat mudik rata-rata tujuan favorit kota Padang, Palembang, Lampung dan Jawa Tengah.
Kendati demikian, lanjut Revi, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat selama musim arus mudik maupun arus balik lebaran.
“Ada 2 titik lokasi di Terminal Kalideres untuk pemeriksaan syarat vaksin Booster. Lokasinya ketika baru masuk ke terminal dan ketika penumpang akan membeli tiket di loket,” jelasnya.
Pihaknya juga memfasilitasi bagi pemudik yang hendak mendapatkan vaksin ketiga secara gratis.
“Vaksin Booster gratis disiapkan atas kerjasama dengan puskesmas Kecamatan Kalideres, Polsek Kalideres dan Polres Metro Jakbar. Sedangkan klinik Antigen berbayar kita bekerja sama dengan Kimia Farma,” beber Revi.
Sementara aplikasi Peduli lindungi masih menjadi syarat mutlak bagi pemudik yang akan berangkat melalui Terminal Kalideres
“Penumpang wajib menunjukan aplikasi peduli lindungi lalu di barcode oleh petugas Dishub di pos pemeriksaan sesuai surat edaran Menhub No 38 Tahun 2022,” terang Revi
RE/Red
Baca Juga:  Soal Antrian Panjang di UP-PKB Polu Gadung Yang Mengular, Begini Klarifikasi M. Faris Budiman

Berita Terkait

“Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” Hari Sumpah Pemuda Diperingati di Humbang Hasundutan .
Brimob Polda Metro Jaya Laksanakan Patroli SAR di Kebon Pala, Siaga Hadapi Potensi Banjir
Berkedok Spa, all-you massage ternyata tempat prostitusi
Dukung Seni dan Budaya, Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan Gelar “Humbang Idol”
Jokowi Aminkan Permintaan MAKANA Menuju Pemekaran DOB Amanatun
Angelica Nawa Simatupang Ikut Semarakkan “Humbang Idol” di Sipinsur Humbang Hasundutan
Drs. H. Suwardi : Saya Mendukung Penuh Terhadap Kegiatan IKDMI Jakarta Utara
Karang Taruna Cengkareng Timur Gelar Turnamen Futsal dan Lomba Mewarnai dalam Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 15:44 WIB

“Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” Hari Sumpah Pemuda Diperingati di Humbang Hasundutan .

Selasa, 28 Oktober 2025 - 14:22 WIB

Brimob Polda Metro Jaya Laksanakan Patroli SAR di Kebon Pala, Siaga Hadapi Potensi Banjir

Senin, 27 Oktober 2025 - 23:20 WIB

Berkedok Spa, all-you massage ternyata tempat prostitusi

Senin, 27 Oktober 2025 - 19:19 WIB

Dukung Seni dan Budaya, Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan Gelar “Humbang Idol”

Senin, 27 Oktober 2025 - 09:52 WIB

Jokowi Aminkan Permintaan MAKANA Menuju Pemekaran DOB Amanatun

Berita Terbaru