Korem 174/ATW Ikut Penanaman Pohon Secara Serentak Dan Peringatan Hari Air Dunia Ke-30 Tahun 2022

- Jurnalis

Kamis, 31 Maret 2022 - 18:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Merauke, republikexpose.com
Korem 174/ATW ikut serta pada kegiatan penanaman pohon secara serentak yang dihadiri oleh Kepala Seksi Teritorial Kolonel Inf Ganiahardi mewakili Danrem 174/ATW Brigjen TNI E. Reza Pahlevi, S.E.,  bertempat di Kampung Sarmayam 2, Distrik Tanah Miring, Kab. Merauke, Papua, Rabu (30/03/2022).
Kegiatan penanaman pohon secara serentak dan Peringatan Hari Air Dunia Ke-30 Tahun 2022 dengan tema “Melestarikan Air Tanah Agar Berkesinambungan”  di gelar oleh Balai Wilayah Sungai Papua Merauke.
Penanaman pohon secara serentak dan Peringatan Hari Air Dunia Ke-30 Tahun 2022 dipimpin oleh H. Riduan, S.Sos, M. Pd selaku Wakil Bupati Kabupaten Merauke, yang dihadiri Forkopimda serta SKPD Kabupaten Merauke.
Kepala Balai Wilayah Sungai Papua Merauke Ir. Yulianus Manuel Mambrazar, S. St. M. St. MT, dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah banyak mendukung kegiatan Balai Sungai Kab. Merauke dalam segala bidang.
“Kegiatan hari ini adalah hari puncak Peringatan Hari Air Dunia dengan melestarikan pemeliharaan sumber mata air dengan cara penanaman pohon. Mata air yang berada di wilayah kita harus tetap kita lestarikan agar para generasi penerus yaitu anak dan cucu kita, kedepan masih tetap dapat menikmatinya dengan baik,” ungkapnya.
“Beberapa hari ini telah terdapat curah hujan yang sangat tinggi, sehingga kami dari pihak Balai Sungai berusaha untuk melakukan penampungan dan menjaga agar dapat digunakan sebagaimana mestinya,” tambahnya.
Di kesempatan yang sama pada Peringatan Hari Air Dunia, Wakil Bupati Kab. Merauke H. Riduan, S. Sos, M. Pd, mengajak kepada semua yang hadir untuk selalu bersyukur bahwa Allah SWT telah memberikan air bersih bagi kebutuhan hidup kita sehari-hari serta bersama-sama menjaga kelangsungan dan melestarikan alam khususnya di lingkungan sekitar kita masing-masing.
“Kelestarian air ini sangatlah penting sehingga para generasi penerus kedepan yaitu anak dan cucu kita yang akan datang masih dapat menikmati air bersih yang telah kita jaga kelestariannya dari sekarang,” jelasnya.
“Ke depan para generasi muda khususnya anak-anak muda Orang Asli Papua (OAP) untuk dapat mempersiapkan dirinya masing-masing agar kedepan dapat menjadi seorang pemimpin bagi wilayahnya sendiri dengan  tetap mengacu pada Keutuhan Wilayah NKRI dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat,” harapnya.
Dalam Peringatan Hari Air Dunia Ke-30 tahun 2022 ditandai dengan penanaman pohon secara simbolis oleh para tamu undangan yang hadir. (Penrem 174 /ATW Merauke)
RE/Red
Baca Juga:  Ungkap Fakta Baru, Keluarga Sepakat Tolak Hasil Otopsi

Berita Terkait

Brimob Polda Metro Jaya Kawal Ketat Aksi Unjuk Rasa Di Pondok Indah Golf Jakarta Selatan.
Kapolres Metro Jakarta Barat Laksanakan Upacara Sertijab Kapolsek Palmerah dan Kapolsek Cengkareng
Kongres Persatuan PWI Segera Dilaksanakan, SC dan Peserta Kongres Sudah Disepakati
Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa di Humbahas.
Kapoldasu Pimpin Pembukaan Diktukba Polri di SPN Hinai Langkat.
Pemkab Humbahas Rapat Asistensi Pelaksanaan Pemungutan PDRD.
Perusakan Rumah Ibadah di Padang: Ancaman Terhadap Harmoni Sosial dan Toleransi Beragama
HUT Ke-22 Humbahas, Atraksi Wushu Pukau Ribuan Masyarakat.
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 6 Agustus 2025 - 18:17 WIB

Brimob Polda Metro Jaya Kawal Ketat Aksi Unjuk Rasa Di Pondok Indah Golf Jakarta Selatan.

Selasa, 5 Agustus 2025 - 21:27 WIB

Kapolres Metro Jakarta Barat Laksanakan Upacara Sertijab Kapolsek Palmerah dan Kapolsek Cengkareng

Minggu, 3 Agustus 2025 - 14:26 WIB

Kongres Persatuan PWI Segera Dilaksanakan, SC dan Peserta Kongres Sudah Disepakati

Jumat, 1 Agustus 2025 - 23:23 WIB

Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa di Humbahas.

Jumat, 1 Agustus 2025 - 23:12 WIB

Kapoldasu Pimpin Pembukaan Diktukba Polri di SPN Hinai Langkat.

Berita Terbaru