Dukung Peserta Vaksin Covid-19 Danrem 174 Merauke Siapkan 12 Ekor Sapi

- Jurnalis

Kamis, 22 Juli 2021 - 07:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



REPUBLIKEXPOSE.COM – (Merauke). Dalam rangka melaksanakan lanjutan serbuan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat, usai pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1442 H / 2021 M, Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko menyiapkan 12 ekor sapi yang berasal dari para dermawan wilayah Kabupaten Merauke, sebagai wujud kepedulian dan dukungan kepada masyarakat agar termotivasi dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Merauke.


Hal ini ditandai dengan penyerahan sapi secara simbolis oleh Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko kepada panitia hewan qurban pasca Hari Raya Idul Adha 1442 H / 2021 M, bertempat di Masjid At-Taqwa Korem 174 Merauke, Rabu (21/7/2021).
Korem 174 Merauke menggelar vaksin Covid-19 sekaligus  membagikan daging qurban kepada peserta vaksin selama dua hari di Rumkit TK IV Jln. L.B. Moerdani, Distrik Tanah Miring, Kabupaten Merauke, Papua.
Strategi Danrem  dengan cara menyiapkan sejumlah sapi yang dagingnya diperuntukan kepada peserta vaksin tersebut ternyata jitu, hal ini ditandai banyaknya masyarakat yang antusias mengikuti vaksin Covid-19.
Kegiatan vaksin yang digelar selama dua hari tersebut selain diikuti masyarakat  juga diikuti oleh para tenaga kesehatan dan wartawan, baik media elektronik maupun media cetak.
Kasrem 174  Merauke Kolonel Arh Hamim Tohari  mewakili Danrem Brigjen TNI Bangun Nawoko menyerahkan bingkisan daging sapi kepada peserta vaksin.
Di hadapan para wartawan, Kolonel Arh Hamim Tohari  menyampaikan bahwa hari ini sebenarnya salah satu kegiatan lanjutan dari serbuan vaksinasi yang dilaksanakan oleh Korem 174 Merauke kepada masyarakat serta merupakan bagian dari upaya mensukseskan program pemerintah untuk memberikan vaksin kepada masyarakat agar tercipta ketahanan imun dalam menghadapi pandemi Covid-19.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut  diantaranya Kasipers  Korem 174 Merauke Kolonel Inf Rudy Firmansyah dan Dandenkesyah Merauke. (Penrem 174 Merauke). 
Baca Juga:  Danrem 052/Wkr, Brigjen TNI Putranto Gatot SH,S.Sos.,M.M. bertindak sebagai irup membacakan amanat Pangdam Jaya

Berita Terkait

“MIO DKI Jakarta Turun Tangan: Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kampung Rawa Bebek”
Respons Cepat Pamapta Polres Metro Jakbar Tangani Orang Terlantar di Daan Mogot
Oknum Pejabat Sudis Citata Jakarta Barat Bersikap Arogan Perihal Konfirmasi Salah Transfer
Polsek Kalibaru Polres KP3 Tanjung Priok, Edukasi Sopir Truk Soal Keselamatan Berlalu Lintas
LP3 Citra Muda Insani Manado Gelar Workshop dan Bagi Sembako
Diduga Akibat Kebocoran Gas, Ledakan Guncang Rumah Warga Taman Palem Lestari, Dua Orang Luka, Enam Rumah Terdampak
PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta
Warga Berterima Kasih Kepada Kapolres Priok, Penuhi Janji Berikan Bantuan CCTV, Cegah Gangguan Kamtibmas
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Oktober 2025 - 11:18 WIB

“MIO DKI Jakarta Turun Tangan: Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kampung Rawa Bebek”

Senin, 20 Oktober 2025 - 00:00 WIB

Respons Cepat Pamapta Polres Metro Jakbar Tangani Orang Terlantar di Daan Mogot

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 19:18 WIB

Oknum Pejabat Sudis Citata Jakarta Barat Bersikap Arogan Perihal Konfirmasi Salah Transfer

Jumat, 17 Oktober 2025 - 19:48 WIB

Polsek Kalibaru Polres KP3 Tanjung Priok, Edukasi Sopir Truk Soal Keselamatan Berlalu Lintas

Jumat, 17 Oktober 2025 - 19:44 WIB

LP3 Citra Muda Insani Manado Gelar Workshop dan Bagi Sembako

Berita Terbaru